Gerbang Media Nasional
Pewarta : Tb Djuhari S
BOGOR,-GMN- Relawan Sosial Kemanusiaan (RSK)Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor Jawa Barat, menggelar acara tasyakuran di Gedung Aula Kecamatan Cileungsi, untuk mensyukuri telah berjalannya Relawan Sosial Kemanusiaan (RSK) selama dua tahun, Minggu (19/12/2021).
Dalam acara ini dihadiri ketua umum RSK Gery Gunawan dan Penasehat RSK, serta Ratusan Relawan Kemanusiaan dari berbagai lembaga se kabupaten Bogor.
Berbagai rangkaian acara dilaksanakan dalam Tasyakuran tersebut diantaranya, Sambutan, Pemaparan Tentang RSK, Potong Kue, Penyerahan Plakat ucapan, serta ramah tamah dengan berbagai anggota relawan.
Pada kesempatan itu Gery Gunawan sebagai Ketua Umum (Ketum) Relawan Sosial Kemanusiaan (RSK) menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan guna mensyukuri telah berjalan nya organisasi sosial selama dua tahun, yang mana selama dua tahun organisasi ini telah banyak melakukan tugas-tugas kemanusiaan berjalan dengan lancar dan sukses.
“Alhamdulilah, sudah dua tahun organisasi ini telah banyak melaksanakan kegiatan dan tugas kemanusiaan menolong masyarakat,”ujarnya.
Kegiatan ini juga guna meningkatkan silaturahmi dan kekompakan serta kesolidan sesama relawan sosial dilapangan agar dalam menjalankan tugas bisa maksimal dan lancar,”katanya lagi.
”Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini lebih mempererat silaturahmi dan menambah rasa memilki terhadap organisasi sosial ini agar kedepan lebih maju dan solid lagi,”imbuhnya
Saya berharap semua anggota RSK dan relawan lainnya mampu menjalankan kegiatan sosial dengan profesional dan mampu melayani masyarakat yang membutuhkan,” tandasnya.
More Stories
Polsek Cibinong Sediki Pelaku Pencurian Yang Beraksi di Sebuah Kantor koperasi
Polsek Babakan Madang Polres Bogor Dalami Aksi Koboi Seorang Pengendara Yang Acungkan Senjata Saat Terjadi Kemacetan Arus Lalu Lintas
DUA PENGENDARA BERSENGGOLAN HINGGA AKIBATKAN KERIBUTAN, PIHAK KEPOLISIAN DATANG KE LOKASI KEJADIAN