Gerbang Media Nasional
Laporan : jms/cp
Karawang, GMN – Guna mengimplementasikan program pemerintah pusat di bidang kesehatan, Pemerintah Desa Cikampek Pusaka bersama Unit Pelaksana Teknis Dinas atau UPTD Puskesmas Cikampek mengadakan pelayanan kesehatan skrining Tuberkulosis (TBC) gratis untuk masyarakat Desa Cikampek Pusaka, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jumat (19/11/2021).
Selain itu, UPTD Puskesmas Cikampek juga melayani pemeriksaan kesehatan yang lainnya.
Kepala Puskesmas Cikampek dr. Sari Ali Astuti mengatakan, program skrining TBC tersebut program pemerintah pusat.
Berdasarkan data terkini dari WHO, Indonesia menduduki peringkat ke 2 terjangkit penyakit TBC.
“Kegiatan skrining TBC ini sudah berlangsung dari tanggal 16 November 2021. Target kami per desa bisa menskrining 120 orang,” katanya saat dihubungi di kantor desa Cikampek Pusaka.
Terkait proses skrining TBC tersebut, ia menyebut, apabila warga dalam pemeriksaan terinfeksi TBC nantinya akan ditanggulangi pemeriksaan lanjutan dan pengobatan di UPTD Puskesmas Cikampek.
” Hal ini untuk mencegah penularan. Karena seseorang yang tersuspect TBC bisa menularkan ke 10 orang,” ujarnya.
Adapun pelayanan pemeriksaan kesehatan yang lainnya, ia menuturkan, hal itu dilakukan adalah inisiasi pihak Puskesmas.
“Seperti pemeriksaan gula darah, kolesterol, tekanan darah tinggi (hipertensi) dan pemeriksaan sudah divaksin atau belum. Kegiatan ini ditangani 6 tenaga kesehatan dari puskesmas,” tuturnya.
Sementara itu Sekretaris Desa Cikampek Pusaka Cahyadi menyambut baik dan mendukung program pelayanan kesehatan dari pemerintah pusat dengan skrining TBC melalui UPTD Puskesmas Cikampek, khususnya bagi masyarakat Cikampek Pusaka.
” Intinya masyarakat Cikampek Pusaka bisa terdeteksi atau terpantau kesehatannya,” ungkapnya.
More Stories
Sebagai Bentuk Bina lingkungan,PT.Pindodeli pulp and mills didampingi pemdes kuta mekar berikan wakap Qur’an kepada masyarakat
Pemdes Pancawati Menggelar Pengajian bersama ustadzah kondang Hj Aah dalam Rangka Menyambut Milangkala desa ke5
Kawal Dana Bos, AMKI Resmi Layangkan Surat Informasi Publik ke SMPN 1 Kota Baru Cikampek