December 5, 2024

Polsek Cibinong Gelar Operasi Zebra Dengan Berikan Edukasi Secara Humanis

Gerbang Media Nasional

Laporan : M Taufik

BOGOR, GMN – Polsek Cibinong gelar Operasi Zebra Lodaya 2021 di beberapa titik rawan terjadinya kemacetan yang berlokasi di Simpang Pasar atas dan Simpang bawah Cibinong, serta simpang Tapos pada (17/11).

Selain pengaturan lalu lintas, Unit Lantas Polsek Cibinong juga lakukan penyuluhan Protokol Kesehatan dan tertib berlalu lintas kepada masyarakat yang melintas.

Kapolsek Cibinong AKP Bayu Tri Nugraha Hidayat mengungkapkan Pelaksanaan Operasi Zebra yang kami gelar pada tahun ini lebih fokus kepada kegiatan preventif dan preemtif yang sifatnya edukasi dan humanis.

Selain itu dalam upaya *menakan* angka penyebaran Covid 19 ini selain melalui kegiatan vaksinasi dan brosur-brosur edukasi dg tujuan agar Masyarakat ini dapat lebih disiplin lagi dalam penerapan protokol kesehatan.
Kami juga lakukan *pembersihan* masker secara gratis kepada masyarakat, tutupnya.