Gerbang Media Nasional
Laporan : Dbrong/Lie
Karawang, GMN – Termotivasi ingin membangun dan mengabdi pada masyarakat, H. Maslani melalui Partai NasDem mencalonkan diri berkontestasi di pemilihan legislatif DPR RI Jabar VII 2024.
Hal tersebut diungkapkan saat dihubungi usai acara tahlilan hari ke 7 keponakannya di Kampung Karangsambung, Desa Karangjaya, Kecamatan Tirtamulya, Kabupaten Karawang, Senin (16/1/2023) malam.
“Terutama daerah Karawang pesisir yang masih kurang tersentuh di bidang pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi yaitu daerah nelayan yang membutuhkan pokir atau aspirasi masyarakat dan bantuan dari pusat belum tersalurkan secara maksimal,” sebut H. Maslani.
Selain itu, bakal calon legislatif DPR RI Jabar VII itu juga menyatakan, dirinya akan memperjuangkan nasib para petani yang selama ini terkadang mendapatkan kelangkaan pupuk subsidi dan obat-obatan.
” Saya akan perjuangkan itu (kelangkaan pupuk dan obat-obatan, red), saya sudah berbicara dengan para Kepala Desa dan para petani,” katanya.
Melalui mesin politik Partai NasDem sesuai dengan slogan restorasinya, H. Maslani siap berjuang bersama rakyat melakukan perubahan untuk bangsa Indonesia.
.
” Saya mohon dukungan dan doanya kepada masyarakat di Dapil VII Jabar ( Karawang, Bekasi dan Purwakarta) dalam mencalonkan diri di Partai NasDem ini,”pungkasnya.
“
More Stories
Pemilik tanah muncul di tengah isu rencana pembongkaran relokasi pedagang kaki lima oleh camat cikampek
Polemik Revisi UU TNI,Praktisi Hukum Ujang Suhana,SH :ini lebih Menguatkan dalam Menjaga keamanan negara dan membela rakyat
Karawang Menjadi Tuan rumah program ketahanan pangan lapas kelas IIA Bertajuk panen raya dan Bakti Sosial